Senin, 08 Juni 2009

Sejarah PT D-Farm Agriprima



Unit Pengolahan Susu D-farm memulai kegiatannya sejak kepindahan kampus Fakultas Peternakan IPB ke Darmaga dari Gunung Gede yaitu pada tahun 1994. diwaktu itu, unit ini merupakan salah satu industri pengolahan pangan yang bergerak di bidang penanganan dan pengolahan susu segar dengan produk utama adalah susu pasteurisasi dengan pengelola dosen dan teknisi Fakultas Peternakan IPB.
Hingga tahun 2006-2007, unit usaha ini masih merupakan unit yang dikelola langsung oleh Bagian Ilmu Produksi Ternak Perah Departemen Ilmu Produksi dan Teknologi Peternakan Fakultas Peternakan IPB dengan tenaga kerja yang terlibat adalah teknisi Fakultas Peternakan. Selanjutnya, unit usaha ini diberi kewenanganan sendiri untuk mengelola aset yang ada dalam melaksanakan proses produksi produk olahan susu secara mandiri tanpa melibatkan staf Fakultas Peternakan IPB. Unit ini dikelola oleh alumni Fakultas Peternakan IPB yang dipercaya untuk dapat mengelola dan merawat aset yang ada. Sedangkan imbal balik bagi Fakultas Peternakan IPB adalah unit pengolahan susu D-Farm sebagai wahana pendidikan, pelatihan dan magang bagi mahasiswa maupun lulusan fresh graduated Fakultas Peternakan sebagai tempat pembekalan menuju dunia kerja. Maupun sebagai wahana pelatihan bagi masyarakat untuk mengembangkan keterampilan di bidang teknologi pengolahan susu. Saat ini unit ini telah memiliki badan hukum dengan nama PT D-Farm Agriprima
D-Farm melaksanakan aktivitas utama di bidang pengolahan. Pada bagian pengolahan susu, unit ini melakukan diversifikasi produk susu olahan dan produk yang dihasilkan dengan merek D-farm. Produk susu olahan yang dihasilkan antara lain :
1. Susu Pasteurisasi
2. Yogurt
3. Kefir
4. Puding susu
5. Es Krim
6. Kerupuk susu
7. Karamel susu
8. Dodol susu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar